
Kriteria Waktu Terbaik Sedekah: Saat Memiliki Kelebihan Harta
Terdapat banyak waktu yang bisa kita manfaatkan untuk bersedekah. Bahkan kehadiran waktu tersebut membuat sedekah menjadi lebih utama. Salah satu waktu yang sangat dianjurkan untuk melakukan amalan baik ini adalah ketika kita memiliki kelebihan harta. Ya, harta yang berkembang dan telah mampu mencukupi kebutuhan utama dalam hidup dianjurkan untuk dapat segera disedekahkan
Imam al-Baghawi dalam Syarhus Sunnah berkata,
“Hendaknya seorang memilih untuk bersedekah dengan kelebihan hartanya, dan menyisakan secukupnya untuk dirinya karena khawatir terhadap fitnah fakir (kemiskinan). Sebab, boleh jadi dia akan menyesal atas apa yang dia lakukan (dengan berinfak seluruh atau melebihi separuh harta) sehingga merusak pahala.”
Kelebihan harta yang dimiliki seharusnya sudah tidak memiliki pengaruh lagi pada kebutuhan utama yang harus dikeluarkan. Kebutuhan tersebut dapat berupa banyak hal baik bagi diri sendiri maupun orang yang ditannggung. Sedekah saat memiliki hutang pun tidaklah disarankan. Seseorang yang mengeluarkan sedekah hendaknya diikuti dengan hati yang lapang serta tidak lagi memikirkan apa yang ia keluarkan.
Maka dari itu, sedekah yang dikeluarkan karena harta yang benar – benar berlebih merupakan saat yang tepat untuk dilakukan. Hati akan terasa lebih ikhlas karena tidak lagi harus bersabar untuk menunggu datangnya rejeki dalam bentuk yang lain. Namun, jika kondisi yang terjadi adalah sebaliknya maka hukum sedekah adalah diperbolehkan tanpa dianjurkan.