Sedekah menjadi pertanda bahwa kita meyakini keberadaan Allah SWT. Bukan tanpa sebab, ini mengisyaratkan bahwa kita percaya Allah akan mengganti apapun yang kita belanjakan di jalan – Nya. Sebaliknya, kita perlu waspada jika di dalam diri terdapat keengganan untuk melakukan sedekah. Dikhawatirkan hal tersebut terjadi lantaran kita memelihara sifat munafik dalam hati.
Ya, salah satu ciri kemunafikan seseorang adalah kenyataan bahwa dirinya enggan sekali menunaikan amalan sedekah. Bahkan Allah SWT membenci orang yang memelihara sifat ini. Di dalam Al – Qur’an pun Allah menyebutkan ciri – ciri dari sifat orang yang munafik:
“ … dan tidak pula menginfakkan harta mereka melainkan dengan rasa enggan karena terpaksa. ” (At Taubah: 54)
Masih pada surah yang sama, Allah berfirman:
“ … dan mereka menggenggamkan tangannya (kikir). ” (At Taubah: 67)
Ayat di atas menjelaskan tentang tanda dari seseorang yang memelihara sifat munafik. Meskipun ia mengeluarkan sedekah, bisa jadi itu karena keterpaksaan atau ia mengharapkan imbalan setelahnya. Bahkan bukan tidak mungkin jika ia lebih memilih untuk menyimpan hartanya ketimbang membagikannya pada yang membutuhkan. Hal ini juga menjadi tanda bahwa ia memelihara sifat kikir.
Naudzubillah min dzalik. Semoga kita dapat terhindar dari sifat buruk ini.